Depok, 21 Februari 2023, hampir sebulan 30 mahasiswa Fakultas Syari’ah UIN Sunan Gunung Djati Bandung melaksanakan Magang Kerja Peradilan Agama (MKPA) di PA Depok, dan hari ini kegiatan ditutup kemudian mahasiswa magang ditarik lagi ke kampus.
Hadir pada acara penarikan ini Muhamad Irsan Nasution, S.H., M.H. dan Iskandar, S. PD., M.M. selaku pembimbing dari universitas, dan Syamsul Rizal, S.H., M.H. mewakili Pimpinan PA Depok serta M. Kamal Syarif, S. Ag., M.H., selaku fasilitator dari Hakim PA Depok.
Dalam sambutannya, M. Irsan Nasution mengucapkan terima kasih atas bimbingan secara praktis kepada mahasiswa kami yang magang di PA Depok, dan saya lihat banyak manfaatnya sehingga kegiatan ini akan dilakukan secara berkelanjutan.
Syamsul Rizal, Panitera PA Depok, menyampaikan pesan dan amanah dari Ketua PA Depok agar ilmu yang didapat di PA Depok bermanfaat dan diharapkan dapat berkiprah di dunia peradilan khususnya di Mahkamah Agung setelah lulus kuliah.
“Selain melaksanakan diskusi setelah pengamatan sidang, mahasiswa juga ditempatkan di PTSP dan Kesekretariatan PA Depok, kemudian penyampaian materi dari fasilitator dan Ketua PA Depok, dan terakhir melakukan simulasi sidang, dan Alhamdulillah mahasiswa mengikuti acara ini dengan baik dan bersemangat” ujar fasilitator, M. Kamal Syarif.
Selanjutnya acara ini diakhiri dengan do’a, pemberian cinderamata dan photo bersama.
PA Depok SIGAP …. Santun, Ikhlas, Giat, Akuntabel dan Profesional 👍👍🙏





